PAUDIT Al-Multazam (4-6-2022)
اللَّهُمَّ ارْحَمْنَا بِالقُرْءَانِ
Alhamdulillaah ke 3 kalinya PAUDIT Al-Multazam melaksanakan kegiatan munaqosyah. Tahun ini 18 santri yang mengikuti Munaqosyah. Kegiatan ini dimulai dari pukul 08.00 s.d 11.20. Munaqosyah dilaksanakan secara offline setelah sebelumnya dua kali dilaksanakan secara virtual. Total yang santri yang sudah mengikuti munaqosyah adalah 47 peserta.
Peserta Munaqosyah tidak hanya dites mengaji, tetapi para santri juga di tes hafalan surat pendek juz 30, do’a harian dan hadits pendek. Alhamdulillaah para santri mengikuti semua rangkaian dengan tertib dan bersabar, walaupun ada salah satu anak mengatakan bahwa mereka gugup sesaat sebelum tes.
Kegiatan Munaqosyah ini bertujuan :
1. Untuk mengetahui kualitas bacaan Al-Qur’an santri.
2. Sebagai bentuk apresiasi dan evaluasi dari proses pembelajaran Al-Qur’an.
3. Untuk memastikan setiap santri yang belajar Al-Qur’an menggunakan bacaanya sesuai standar metode ummi.
Dan Munaqosyah ini bekerja sama dengan Ummi Daerah Kabupaten Kuningan.
خَيْرُكُمْ مَنْ تَعَلَّمَ الْقُرْآنَ وَ عَلَّمَهُ
“Sebaik-baik kalian adalah orang yang belajar Al-Qur`an dan mengajarkannya.” (H.R. Bukhari).
Lilis Suryani – Kontributor PAUDIT Al-Multazam